35 FAKTA MENARIK TENTANG KONGO

1. Nama resmi Kongo adalah Republik Demokratis Kongo. Sebelumnya Kongo dikenal dengan nama Belgian Congo, Congo-Kinshasa, Congo Free State (Negara Merdeka Kongo), Congo-Leopoldville, dan Zaire.

semestafakta-congo map

2. Meski Kongo sebenarnya terletak di Afrika Tengah, namun secara ekonomi dan regional masuk ke Afrika Selatan sebagai anggota Southern African Development Community (SADC)

semestafakta-SADC

semestafakta-SADC2

3. Hari kemerdekaan Kongo adalah tanggal 30 Juni yang merdeka dari penjajah Belgia pada 30 Juni 1960.

4. Kongo beribukota Kinshasa dan merupakan kota terbesar di Kongo.

5. Pada tahun 1974, Kinshasa mengadakan pertandingan tinju “Rumble in the Jungle” antara Muhammad Ali dengan George Foreman, dimana berhasil mengalahkan Foreman  dan mendapat gelar tinju Dunia Tingkat Berat.

6. Bahasa resmi Kongo adalah bahasa Perancis. Bahasa lokalnya adalah Lingala, Kikongo, Tshiluba, dan Swahili.

7. Sungai Kongo atau disebut juga Sungai Zaire adalah sungai yang terdalam di dunia, yang mencapai kedalaman 230 meter. Nama sungai ini berasal dari nama Kerajaan Longo yang berada di dekat mulut sungai. Sungai Kongo bersumber di pegunungan East African Rift juga menjadi sumber dari dari danau Tanganyika dan danau Mweru.

semestafakta-East African Rift

8. Sungai Kongo adalah sangat kuat arusnya yang mampu mensuplai kebutuhan listrik di sub sahara Afrika. Di tengah sungai ada lebih dari 4000 daratan dan ada sekitar limapuluh daratan yang panjangnya sampai sepuluh mil.

9. Pada tahun 1482, Diego Cao adalah pertama orang Eropa yang memasuki sungai Kongo.

semestafakta-Diego Cao

10. Di Kongo, memfoto adalah tindakan yang dibenci, karena penduduk lokal percaya bahwa “mengambil gambar seseorang” akan menghilangkan ruhnya.

11. Meski merupakan negara yang miskin dan dilanda konflik berkepanjangan, Democratic Republic of Congo (DRC)/ Republik Demokratis Kongo mempunyai program ruang angkasa, yang secara pribadi dibiayai oleh Development Tous Azimuts (DTA), dengan dukungan pemerintah, roket Troposphere diperkirakan akan meluncur ke ruang angkasa dalam waktu dekat.

semestafakta-Troposphere rockets semestafakta-Troposphere rockets2

12. Kera besar, seperti bonobos dan gorila dataran rendah timur, hanya bisa ditemukan di Kongo. Kedua spesies tersebut terancam populasinya karena penggundulan hutan dan perdagangan daging gorila.

PAN PANISCUS

13. Kera Colobus hitam tinggal di pohon-pohon yang tinggi di hutan hujan Kongo. Mereka terkenal keahliannya melompat dan kera yang paling berbahaya di Afrika.

semestafakta-colobos

14. Hewan okapi, yaitu binatang seperti persilangan antara jerapah dan kuda, yang disebut dengan jerapah hutan, hanya bisa ditemukan di Kongo.

semestafakta-okapi

15. Joseph Kabila adalah presiden sekarang Kongo, dia menggantikan ayahnya setelah terbunuh pada tahun 2001. Dia terpilih dalam pemilihan multi partai di Kongo pada tahun 2006, yaitu pemilihan pertama sejak tahun 1965.

semestafakta-Joseph Kabila

16. Mobutu Sese Seko, yaitu penguasa terlama kedua Kongo (1965-1997), adalah sangat korup. Dia mencarter pesawat Concorde untuk membawa keluarganya dari rumahnya di Gbadolite menuju ke Paris untuk berbelanja. Dia bahkan membuat landasan kapal terbang besar untuk menampung pesawat tersebut dengan biasa dari uang rakyatnya.

semestafakta-Mobutu Sese Seko

17. Karena dua perang sipil yang menimbulkan kehanduran dan kemacetan ekonomi, maka mesin ATM baru muncul di Kongo pada tahun 2010.

18. Kongo menggunakan bentuk mata uang kuno yang sangat kuat, yang dinamakan dengan silang Katanga. Logam tersebut dibuat dari tembaga dan dibentuk huruf X. satu silang Katanga yang digunakan untuk perdagangan pada abad ke-19 dan awal abad ke-20, dapat untuk membeli 10 kg tepung dan enam ayam. Dobel silang Katangan bisa untuk membeli senjata. Mata uang Kongo yang sekarang adalah Congolese Franc (CDF).

semestafakta-Katanga cross2semestafakta-Katanga cross

19. Suku yang menghuni hutan hujan Kongo yang terkenal adalah suku Pygmi. Rata-rata tinggi orang laki-laki Pygmi hanya 4 kaki 10 inci (1,45 meter), dan tinggi perempuannya hanya 4 kaki 1 inci (1,33 meter).

semestafakta-pygmi

20. Cancer Institute menemukan sekitar 1400 tumbuhan hutan hujan di Kongo yang dapat digunakan untuk menyembuhkan kanker.

21. Liana, yaitu sejenis tumbuhan merambat, banyak ditemukan di hutan hujan Kongo. Tumbuhan ini bisa tumbuh sampai tigaribu kaki panjangnya (914 meter).

semestafakta-Lianas

22. Di hutan hujan Kongo juga banyak pohon Teak (pohon jati) yang bisa mencapai ketinggian 50 meter (154 kaki). Tumbuhan ini menjadi sumber permintaan kebutuhan akan kayu yang mengakibatkan penggundulan hutan.

semestafakta-Teak trees

23. Kahuzi-Biega National Park yang berasal dari nama Gunung Kahuzi (3.308 m) dan Gunung Biega (2.308 m) berada di provinsi Kivu, sebelah timur Kongo. Taman nasional ini luasnya dari lembah Sungai Kongo sampai ke barat laut Bukavu. Untuk melindungi gorila dataran rendah timur (Gorilla Beringei Graueri) maka dibuat Kahuzi-Biega National Park pada tahun 1970 dan pada tahun 1980 taman ini masuk dalam UNESCO World Heritage.

semestafakta-Kahuzi-Biega National Park

24. Air terjun Livingstone, berasal dari nama penjelajah terkenal, David Livingstone, adalah salah satu pemandangan di sungai yang sangat menarik. Air terjun ini lebarnya mencapai 200 mil.

semestafakta-Livingstone Falls

25. Di Kongo, banyak orang yang berusia di atas lima tahun dan di bawah 50 tahun mati karena guna-guna.

26. Reaktor nuklir pertama di Afrika adalah di Kongo, yaitu untuk Universitas Kinshasa.

27. Henty Morton Stanley menulis tentang perjalanannya ke sungai Kongo dalam bukunya yang berjudul The Dark Continent, yang terbit pada tahun 1878. Sungai tersebut tampil pada film tahun 1995 berjudul Congo (berdasarkan pada buku Michael Crichton).

semestafakta-Kahuzi-Henry Morton Stanleysemestafakta-The Dark Continent

28. Menu masakan di Kongo yang terkenal adalah Maboké Fish Stew (Cat Fish), dibungkus dengan daun marantaceae, kemudian dimasak dengan sayuran hijau dan dibumbui dengan lada. Maboke dapat dimakan bersama fufu atau kwanga yang berasal dari ketela pohon atau pisang raja yang dihancurkan dan dilumatkan. Fufu, kwanga, dan pisang raja sering menjadi “Rotinya Kongo” setiap hari.

semestafakta-Maboké Fish Stewsemestafakta-kwangasemestafakta-Kahuzi-fufu

29. Selain itu, ada juga masakan Saka Saka atau Pondu. Makanan khas Kongo ini dibuat dari daun ketela pohon, minyak palm, ikan yang diasapkan, dan mentega kacang tanah. Saka Saka bisa disajikan bersama ikan yang diasapkan. Pisang raja, fufu dan kwangan juga bisa menemati sajian Saka Saka.

semestafakta-Saka Saka or Pondu

30. Menu yang lain adalah Moambe Chicken ( mossaka), yaitu ayam panggang yang dimasak dengan saus yang terbuat dari ekstrak kacang palm. Maokalou juga khas Kongo, yaitu daging ikan halus yang disertai dengan ekstrak kacang tanah dan mentega kacang.

semestafakta-Moambe Chicken

31. Dalam masalah makanan, Kongo juga terkenal karena restoran Nganda. Restoran ini sebagai tempat pertunjukan yang dapat dikatakan sebagai pertengahan antara bar dan restoran formal. Restoran ini terkenal karena menyajikan berbagai makanan dari wilayah di Kongo dan ramah terhadap berbagai kalangan, seperti para artis, buruh, pegawai pemerintah, pedagang, pelajar, dan profesional muda. Di restoran Nganda, orang bisa mendiskusikan tentang pertunjukan, politik, budaya, tour, dan persoalan keluarga.

semestafakta-Nganda restaurants

32. Kongo melahirkan musisi-musisi besar seperti Koffi Olomide, Papa Wemba, dan Werrason, yang biasa mengisi klub-klub besar di Johannesburg, Afrika Selatan sampai ke Paris.

semestafakta-Papa Wembasemestafakta-Koffi Olomide

33. Musik khas Kongo dikenal dengan rumba Kongo, soukous, dan ndombolo, yang dimainkan dengan diiringi tarian atau joget khusus.

semestafakta-soukous

34. Dikenal sebagai “Bapak Rumba”, Wendo Kolosoy memulai karirnya selama tujuh dekade bekerja sebagai penyanyi di perahu-perahu di sungaiu Kongo.

semestafakta-Wendo Kolosoy

35. Kongo berperan dalam Perang Dunia II. Uranium yang digunakan dalam Proyek Manhattan, yaitu misi sangat rahasia untuk membuat bom atom pada perang dunia II, adalah berasal dari tambang Shinkolobwe di provinsi Katanga.