35 FAKTA MENARIK TENTANG KIRIBATI

1. Area yang sekarang dinamakan Kiribati telah dihuni bangsa Mikronesia sejak sekitar antara tahun 3000 SM dan 1300 M.

2. Orang Fiji dan Tonga tiba di Kiribati sekitar abad ke-14 dan kemudian membaur dengan etnis-etnis setempat untuk membentuk masyarakat dan budaya Mikronesia I-Kiribati tradiisonal.

3. Kapal-kapal penjelajah Eropa datang ke Kiribati pada abad ke-17 dan 18 dalam usaha pelayaran mengelilingi dunia atau mencari rute dari selatan ke utara.

4. Karena berada di dekat International Date Line, maka Kiribati menjadi tempat pertama di bumi yang merasakan sinar matahari saat matahari terbit.

5. Penduduk lokal Kiribati dinamakan I-Kiribati. Mereka mengucapkan “ti” dengan “s”, sehingga mereka mengucapkan “Kiribati” dengan “Kiribias”.

6. Etnis utama Kiribati adalah suku Mikronesia dan Tuvalua.

7. Presiden Kiribati sekarang adalah Anote Tong.

semestafakta-Anote Tong

8. Festival yang paling terkenal di Kiribati adalah Festival Hari Yap (Yap Day Festival) yang diadakan setiap tahun pada bulan Maret.

semestafakta-Yap Day Festival2 semestafakta-Yap Day Festival3semestafakta-Yap Day Festival

9. Kristen menjadi agama mayoritas di Kiribati yang diperkenalkan para misionaris pada abad ke-19.

10. Kiribati menjadi anggota penuh PBB pada tahun 1999. Negara ini juga menjadi anggota IMF, World Bank, dan Commonwealth of Nations.

11. Ibu kota Kiribati, Tarawa, adalah sebuah pulau tersendiri. Ibu kota ini terletak separoh perjalanan antara Hawaii dengan Australia.

12. Kiribati terdiri atas 33 pulau yang terbagi dalam tiga pulau besar, yaitu Pulau Line, Pulau Phoenix, dan Pulau Gilbert. Sebagian besar dari pulau-pulau ini berupa atoll karang. Dari 33 pulau terdapat 21 pulau yang tidak berpenghuni.

13. Kepulauan Gilbert (Kiribati) menjadi protektorat Inggris pada tahun 1892 dan menjadi koloni Inggris pada tahun 1915, namun kemudian dikuasai Jepang dalam Perang Pasifik pada tahun 1941. Kepulauan Makin dan Tarawa adalah tempat kemenangan pasukan amfibi utama Amerika atas pasukan Jepang pada tahun 1943. Kepulauan Gilbert diberi pemerintahan sendiri oleh Inggris pada tahun 1971 dan kemudian merdeka sepenuhnya pada tahun 1979 dengan nama Kiribati. Amerika melepaskan seluruh klaim atas kepualuan Phoenix dan gugusan pulau Line pada perjanjian tahun 1979 dengan Kiribati.

14. Pulau Banada adalah satu-satunya pulau yang layaknya pulau yang dikenal dengan Pulau Samudera. Pulau lainnya terdiri dari atoll dan batu karang.

15. Cagar Aalam Pulau Phoenix (Phoenic Island Protected Area) adalah salah satu area lautan yang dilindungi yang terbesar di dunia, yang paling besar dari tahun 2008 sampai 2010. Cagar alam ini menjadi rumah bagi 120 spesies tumbuhan karang dan lebih dari 500 spesies ikan.

semestafakta-The Phoenix Islands Protected Area kiribatisemestafakta-The Phoenix Islands Protected Area kiribati2 semestafakta-The Phoenix Islands Protected Area kiribati3 semestafakta-The Phoenix Islands Protected Area kiribati4

16. Kirbati mempunyai beberapa mamalia darat yang semuanya bukan asli Kiribati, misanya tikur Polinesia (Rattus exulans), anjing, dan babi.

17. Lebih dari 90% penduduk Kiribati tinggal di Kepulauan Gilbert dan mayoritas tinggal di Tarawa.

18. Nama Kepulauan Gilbert diambil dari penjelajah Inggris, Thomas Gilbert, yang menemukan pulau ini pada tahun 1788. Nama “Kiribati” adalah pengucapan dari kata “Gilbert” oleh penduduk lokal.

19. Bahasa Gilbert banyak digunakan di Kiribati dan paling terkenal. Bahasa Inggris juga menjadi bahasa resmi tetapi kebanyakan digunakan di kota Tarawa.

20. Kiribati terkenal dengan pulau Kirimati nya yang juga dikenal dengan Pulau Natal (Christmas Island). Pulau ini luasnya 388 kilometer persegi dan mempunyai area atoll terluas dan terbesar di dunia.

semestafakta-kirimati island

21. Bertani di Kiribati sangat sulit karena tanahnya yang  tandus dan hujan yang tidak menentu. Namun di sana banyak ditemukan makanan seafood.

22. Karena kurangnya sumber daya alam, Kiribati termasuk salah satu negara termiskin di dunia. ekonomi negara ini terbantu oleh kunjungan para turis manca negara, yang menyumbang 20% dari GDP nya.

23. Kiribati adalah satu-satunya negara yang letaknya berada di empat disi dunia, yaitu masuk dalam wilayah utara, selatan, timur, dan barat.

24. Titik tertinggi Kiribati hanya 81 meter di atas permukaan laut, di Banaba.

semestafakta-Banaba Island

25. Akibat naiknya permukaan laut, maka dua pulau kecil tidak berpenghuni di Kiribati tenggelam dan hilang pada tahun 1999.

26. Kiribati pernah menjadi tempat uji coba senjata nuklir Inggris pada akhir tahun 1950-an, dan Amerika pada tahun 1962. Selama uji coba penduduk setempat tidak dievakuasi.

27. Gereja-gereja di pedesaan Kiribati merupakan bangunan yang paling besar dan kebanyakan bangunannya bergaya Eropa.

28. Kiribati terkenal dengan wisata mancingnya karena tersedianya beragam ikan, termasuk ikan gergaji (sailfish), ikan Marlin, ikan Wahoo, Barracuda, dan ikan Tuna. Ikan Trevally raksasa atau GT adalah salah satu yang paling diburu di kepulauan ini. Ikan ini beratnya bisa mencapai 80 kg.

semestafakta-Giant Trevally

29. Diantara 75 spesies burung, hanya burung Bokikokiko (acrocephalus aequinoctialis) yang endemik Kiritimati.

semestafakta-Bokikokiko

30. Di Kiribati terdapat 600-800 spesies ikan Finfish pantai, 200 sepsies tumbuhan karang dan 1000 spesies  kerang-kerangan.

31. Kiribati adalah anggota dari University of the South Pacific di Suva (Fiji).

32. Kiribati terkenal dengan menu makanannya. Yang paling terkenal adalah Palu Sami dan Pandanus.

semestafakta-pandanus

33. Pulau Caroline menjadi pulau pertama di dunia yang memasuki tahun baru 1 Januari 2000 yang seluruh reporter dari berbagai negara di dunia tiba di pulau ini untuk melaporkan dan menyaksikan pergantian millenium tersebut. Untuk memperingati momen tersebut maka pulau Caroline diganti namanya menjadi Pulau Millennium.

semestafakta-Caroline Island semestafakta-Caroline Island2

34. Pada tanggal 1 Januari 1995 Kiribati memindahkan Garis Tanggal Internasional (International Date Line) sehingga mencakup pulau-pulau paling timur dan menjadikan berlakunya hari yang sama di seluruh Kiribati. Sebelumnya pada tahun 1994, pulau-pulau di sebelah timur dan barat berada pada sisi International Date Line dengan perbedaan waktu mencapai 23 jam.

35. Kopra dan ikan sekarang menjadi produk andalan ekspor Kiribati. Kiribati dianggap sebagai salah satu negara berkembang terakhir di dunia.