
1. Nama Bogor mempunyai arti pohon palm. Kota Bogor terkenal sebagai pusat pendidikan dan riset pertanian nasional.
2. Hari jadi kota Bogor adalah pada tanggal 3 Juni 1481, hari dimana Raja Siliwangi sebagai raja Pajajaran.
3. Presiden Soekarno pernah memberikan hadiah kepada kosmonot Russia, Yuri Gagarin, berupa rumah di Bogor.

4. Pada masa kolonial Belanda istana Bogor dikenal dengan nama Buitenzorg yang artinya bebas dari kecemasan atau tempat yang damai.

5. Bogor pernah memecahkan Book Guinness Record sebagai kota paling sering dihantam kilat atau halilintar, karena pada tahun 2009 Bogor dihujani kilat dan halilintar sebanyak 322 kali.
6. Nama gunung Salak bukan berasal dari nama buah salak tetapi dari istilah bahasa Sanskrit “Salaka” yang artinya “perak”.

7. Salah satu hotel tertua di Bogor adalah hotel Pasar Baroe yang berada di belakang Pasar Bogor.

8. Di kota Bogor terdapat sekitar 70 jalan protokol yang menggunakan aksara Sunda.

9. Daerah Puncak adalah tempat pavorit bagi turis wisatawan lain karena udaranya yang sejuk dan panoramanya yang indah.


10. Kebun Raya Bogor di Jawa Barat yang berdiri pada tahun 1817 adalah taman botanik tertua di Asia yang di dalamnya terdapat sekitar 14.000 spesies tumbuhan.



(Khususon buat cucunya Buya Muhtadi dan Si Hamdun)